Jumat, 19 Juli 2013

Gerakan Alkitab Membaca

Menjaga Kekudusan
Sabtu, 20 Juli 2013
Bacaan Alkitab hari ini:
Ulangan 23

Allah yang Kudus tidak dapat mendiamkan kenajisan. Ia--yang memilih untuk hadir di tengah umat-Nya--menuntut agar umat-Nya memperhatikan gaya hidup mereka. Secara khusus, Allah menuntut agar umat-Nya sungguh-sungguh berusaha menjaga diri mereka agar Tuhan yang hadir di tengah mereka dan berperang untuk mereka tidak berbalik dari mereka karena sesuatu yang tidak kudus (tidak senonoh) yang mereka lakukan (23:14). Apa yang harus dijaga oleh para laskar perang Israel di perkemahan mereka? Pertama, mereka yang keluar perkemahan pada malam hari dan melakukan hal yang menyebabkan mereka menjadi najis--misalnya terkena bangkai (Imamat 5:2)--tidak boleh masuk ke perkemahan. Menjelang senja, ia harus mandi. Pada waktu matahari terbenam, barulah ia boleh memasuki perkemahan (Ulangan 23:10-11). Kedua, berkaitan dengan masalah buang hajat. Mereka harus pergi ke suatu tempat di luar perkemahan, menggali lubang untuk membuang hajat, lalu menimbun kembali lubang tersebut setelah dipakai (23:12-13). Peraturan yang diperintahkan Allah seperti di atas tidak dimiliki oleh orang Kanaan. Mereka bisa melakukan apa saja di perkemahan mereka tanpa perlu menjaga kebersihan dan kekudusan perkemahan mereka karena tidak ada Allah di tengah mereka. Orang Kristen pada masa kini juga harus hidup dengan sungguh-sungguh memperhatikan kondisi dirinya. Misalnya, ketika beribadah di gereja, seorang Kristen hendaknya mengingat bahwa ia akan bertemu dengan Tuhan yang hadir di tengah ibadah. Oleh karena itu, kita perlu berusaha memakai pakaian yang sopan dan rapi. [WY] Mazmur 29:2 “Berilah kepada TUHAN kemuliaan nama-Nya, sujudlah kepada TUHAN dengan berhiaskan kekudusan!”